Simeulue | Pemerintah Kabupaten Simeulue menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 tingkat Kabupaten Simeulue, pada hari Kamis (02/05) di Lapangan Pendopo Bupati Simeulue.
Upacara yang dipimpin langsung Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Simeulue, Asludin, SE., M.Kes turut dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan para Kepala SKPK setempat.
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia dalam Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2024 dalam amanatnya yang dibacakan Pj Sekretaris Daerah Simeulue mengatakan bahwa Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024 mengusung tema "Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar"
Lima tahun bukan waktu yang sebentar untuk menjalankan tugas memimpin gerakan Merdeka Belajar. Namun, lima tahun juga bukan waktu yang lama untuk membuat perubahan yang menyeluruh. Kita sudah berjalan menuju arah yang benar, tetapi tugas kita belum selesai. Semua yang telah kita jalankan harus diteruskan sebagai gerakan yang berkelanjutan. Semua yang sudah kita upayakan harus dilanjutkan sebagai perjalanan ke arah perwujudan sekolah yang kita cita-citakan.
Waktu yang bergulir membawa pada akhir masa pengabdian saya sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Namun, ini bukanlah titik akhir dari gerakan Merdeka Belajar. Dengan penuh ketulusan, saya ucapkan terima kasih banyak atas perjuangan yang Ibu dan Bapak lakukan. Dengan penuh harapan, saya titipkan Merdeka Belajar kepada Anda semua, para penggerak perubahan yang tidak mengenal kata menyerah untuk membawa Indonesia melompat ke masa depan.
Selamat Hari Pendidikan Nasional. Mari terus bergotong royong menyemarakkan dan melanjutkan gerakan Merdeka Belajar.
"Saya yakin bahwa Ibu dan Bapak tenaga pendidikan dan tokoh-tokoh pendidikan Simeulue, sebagai nakhoda tidak mau membalikkan lagi arah dari kapal Merdeka Belajar. Saya optimis bahwa semua pendidik di seluruh Indonesia masih akan terus bergerak mewujudkan Merdeka Belajar. Keyakinan ini tumbuh dari hal-hal yang berhasil kita capai bersama dalam empat tahun terakhir". Tutup Asludin.
Pj Sekretaris Daerah Simeulue atas nama Pemerintah Kabupaten Simeulue mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024, Mari bergerak bersama lanjuykan merdeka belajar. (mf/ag/id)