Aceh Utara- Keluarga Besar Dewan Perwakilan Rakyat Aceh Utara Beserta Stafnya, Mengucapkan Minal aidzin Wal faizin, Mohon maaf lahir dan batin, selamat hari raya idul fitri 1445 Hijiriah-2024.
Setelah satu bulan menjalani puasa, saatnya kini umat muslim menyambut hari kemenangan dan merayakan lebaran.
Dimana momen idul fitri atau lebaran merupakan hari yang memiliki nilai ukhuwah atau persaudaraan yang sangat erat diantara sesama muslim.
Idul fitri merupakan penutup bulan Ramadan sekaligus penanda dari terbukanya lembaran yang dipenuhi dengan kesucian karena seluruh dosa telah dilebur selama bulan Ramadan.
Lidah bisa tanam mengucapan kata. hati bisa salah menuai dengki. tindakan biasa menyakiti. dihari yang dipenuhi dengan kesucian ini, mohon segala salah dan khilaf dimaafkan. Sebab sesungguhnya tidak ada satu pun manusia di dunia ini yang luput dari salah dan dosa hanya Allah yang memiliki segala bentuk kesempurnaan.
Wajah memang terhalang ruang untuk saling menatap. tangan terlalu sulit untuk berjabat. namun, untaian kata tetap bisa tersampaikan sebagai jembatan ukhuwah di hari nan suci yang penuh dengan kemenangan.
Sebaik-baiknya manusia adalah mereka yang besar hati memberikan maaf yang tulus kepada sesamanya.
Bersama untaian kata-kata yang tidak berarti ini, semoga kita mampu saling memaafkan. baik atas segala salah kata maupun perbuatan yang pernah dilakukan. selamat hari raya idul fitri 1445 Hijiriah. minal aidzin wal faizin mohon maaf lahir dan batin.
Suara kumandang takbir telah memanggil seluruh umat muslim untuk melengkapi kesucian diri. tangan saling berjabat, mata saling bertaut pandang. mengucapkan kalimat mohon maaf lahir dan batin.
Allahu Akbar-Allahu Akbar Kami segenap Keluarga Besar Dewan Perwakilan Rakyat Aceh Utara Beserta Stafnya, mengucapkan "Taqoballahu Minna Waminkum, Minal Aidin Walfaizin Mohon Maaf Lahir dan Batin".
Dasar Rilsi Dikutip Dari:
(Media Mata Pers Indonesia)
Editor: Mata Pers Indonesia