Pewarta: T. MUHAMMAD RAJA Hp/Wa: 0852-8290-3462
Jumat, Februari 09, 2024, 21.32
Last Updated 2024-02-09T14:32:07Z
Aceh UtaraNANGGROE

Polisi Siaga Beri Pengamanan Pawai Ribuan Santri Peringati Isra Mi’raj

Foto: Personel polisi siaga mengamankan pawai berjalan kaki yang diselenggarakan oleh Dayah Terpadu Al-Muslimun Lhoksukon dalam rangka memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H, Kamis/8 Pebruari 2024.

Aceh Utara - Polres Aceh Utara menyiagakan dan mengerahkan sejumlah personel mengamankan pawai berjalan kaki yang diselenggarakan oleh Dayah Terpadu Al-Muslimun Lhoksukon dalam rangka memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024 M, Kamis (08/02). 

Pawai ini diikuti ribuan santri yang memulai rute perjalanan dari lokasi Dayah Terpadu Al-Muslimun ke kota Lhoksukon dan kembali lagi ke titik awal.
Kapolres Aceh Utara, AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K melalui Kasi Humas Iptu Bambang memastikan bahwa semua proses perjalanan pawai dapat berlangsung dengan aman dan terkendali.
"Pengamanan pawai Isra Mi'raj ini merupakan tanggungjawab kami sebagai aparat kepolisian untuk memastikan keamanan dan kelancaran acara ini, serta telah menyiapkan personel dan sarana pendukung lainnya untuk memastikan kegiatan ini berjalan dengan tertib," ungkap Iptu Bambang.
Selain pengamanan secara fisik, Polres Aceh Utara juga melakukan koordinasi dengan panitia acara dan pihak terkait untuk memastikan semua aspek keamanan dan keselamatan terpenuhi.
"Upaya ini dilakukan guna mencegah terjadinya insiden yang tidak diinginkan selama pelaksanaan pawai," pungkasnya. (Yoes)